Nonton Bareng
Pemutaran film melalui virtual cinema.
Tentang Kegiatan
Pemutaran Film dan IG Live bersama Sutradara Film Antologi Working Girls
Antologi Working Girls - 80 menit (2011)
5 Menit Lagi Ah Ah Ah (Sammaria Simanjuntak & Sally Anom Sari)
Sinopsis: Ayu Riana sudah menjadi tulang punggung keluarganya di usia 14 tahun saat memenangkan kontes dangdut Superdut di salah satu stasiun televisi pada tahun 2008. Aksinya dari satu panggung ke panggung, kampung demi kampung di Jawa Barat menghasilkan uang yang cukup banyak. Namun akankah tekanan keluarga turut mengaburkan impian pribadi Riana yang sebenarnya?
Ulfie Pulang Kampung (Daud Sumolang & Nitta Nazyra C Noer)
Sinopsis: Ulfie, waria yang memiliki salon kecantikan sendiri di Jakarta bertekad pulang ke kampung halamannya di Aceh setelah bertahun-tahun. Ia secara rutin mengirimkan uang pada ibu dan abang-abangnya disana walau tidak sering bertemu muka. Rasa mirisnya mulai timbul saat mengetahui banyak teman-teman sesama waria di tanah kelahirannya meninggal karena HIV. Rasa kemanusiaan dan kepeduliannya merangsak naik dan bertekad berbuat sesuatu untuk mencegah keterpurukan situasi tersebut. Trailer: https://www.instagram.com/p/Bfs81HOAIuU/?hl=en
Penayangan Film: Jumat, 27 Agustus 2021 (pk. 17.00 WIB) s/d Minggu, 29 Agustus 2021
Instagram Live bersama Sutarada Film Ulfie Pulang Kampung
Jumat, 27 Agustus 2021
Live di Instagram Hukumonline
Narasumber: Daud Sumolang & Nazyra C. Noer
Langkah-langkah Pedaftaran dan Pemutaran Film via Virtual Cinema:
Bagaimana cara mengikuti kegiatan pemutaran dan diskusi acara ini?
- Mendaftarkan diri di link bit.ly/NontonBarengMAJu yang ada di website HukumOnline
- Pastikan memasukan data diri yang tepat karena semua instruksi akan dikirim via surel.
- Peserta yang sudah mendaftar akan mendapat link menuju virtual cinema dan kode unik yang berlaku hanya untuk 1 (satu) orang.
- Peserta bisa mengakses film mulai jam yang ditentukan melalui desktop atau mobile.
- Peserta juga bisa mengikuti diskusi lewat link Zoom yang diberikan.
- Kuota penonton di setiap jadwal akan terbatas, kami akan menginfokan jadwal yang didapat untuk tiap pendaftar.
- Harap mengecek kotak spam, promotion atau junk mail apabila tidak mendapatkan email di inbox utama.
- Pemutaran film dan diskusi ini gratis serta terbuka untuk umum dengan kapasitas terbatas.
Info tambahan: The screening will be accessible for users that redeem their unique code until maximum capacity is reached. Please note that the availability of space is decided on a first come-first served basis.
Tanggal
- Virtual Cinema: 27 - 29 April 2021;
- IG Live bersama Sutradara Film Ulfi Pulang Kampung: Jumat, 27 Agustus 2021, pk. 19.00 WIB
Platform
Instagram Hukumonline (IG Live)